Ads Right Header

Buy template blogger

Cepat Atau Lambat Ada Potensi Besar di Mukun, Kabupaten Manggarai Timur

Potensi alam Mukun dan sekitarnya
Foto: Wilayah Mukun kabupaten Manggarai Timur dilihat dari udara (sumber: google earth)

Penulis: Ricardus Jundu

Mukun dan sekitarnya merupakan salah satu wilayah strategis untuk pengembangan kabupaten Manggarai Timur ke depannya. Berikut ulasan penjelasannya.

Tulisan ini sebagai hasil perjalanan penulis ke kabupaten Manggarai Timur, tepatnya di Mukun. Pada hari Kamis, tanggal 10 Maret 2022, penulis melakukan perjalanan dari Ruteng, kabupaten Manggarai menuju Mukun, kabupaten Manggarai Timur.

Penulis mengamati banyak hal dalam perjalanan menuju ke Mukun. Salah satu yang diamati yaitu pemandangan alam yang menakjubkan menuju ke Mukun. Sebagai orang yang baru pertama kali ke Mukun, tentunya sudah pasti merasa takjub dengan sajian panorama alam perbukitan di sana.

Ada satu tempat yang paling diingat penulis dalam perjalanan ke Mukun, tempatnya sangat strategis untuk mengobati mata yang sakit karena melihat layar laptop setiap harinya. Tempat itu tepat di jalan di perbukitan menuju Mukun, di mana bisa melihat sebagian dari gunung Inerie di kabupaten Ngada.

Tempat itu bisa menjadi tempat istirahat sejenak untuk mencuci mata. Berbagai macam bukit yang menjulang lebih rendah dari gunung Inerie semakin mempercantik sajian panorama alam. Indahnya lukisan sang pencipta menjadi sentuhan yang menghantar seseorang yang melihatnya untuk memuja Sang Pencipta.

Sesampai di Mukun, penulis mengamati banyak hal. Penulis melihat tentang kehidupan yang terjadi di wilayah itu. Terus terang, ada potensi besar di Mukun yang bisa menjadikan wilayah itu sebagai salah satu wilayah strategis lain dari Borong ibu kota kabupaten Manggarai Timur.

Ketika penulis berada di salah satu titik, tepatnya di pertigaan jalan (orang dari Mukun paling tahu pertigaan ini) yang mengarah ke Borong, Ruteng kabupaten Manggarai, dan kecamatan Elar selatan, penulis langsung berpikir bahwa di titik itu merupakan tempat penghubung antar wilayah.

Suatu tempat penghubung erat kaitannya dengan tempat yang sangat besar perputaran ekonominya. Tempat di mana peredaran uang yang besar karena berbagai macam aktivitas di dalamnya. Tempat yang sangat tepat untuk menjadi sentral perekonomian masyarakat.

Mengapa Mukun menjadi sentral perekonomian masyarakat di kabupaten Manggarai Timur?

Penulis sepintas melihat hasil kekayaan alam dari sektor pertanian dan perkebunan yang dihasilkan masyarakat. Hasil pertanian dan perkebunan dari wilayah kecamatan Elar Selatan juga bisa dijemput para pemburu hasil di sana. 

Selain itu, para pengusaha bisa menjual berbagai macam kebutuhan masyarakat di sana serta menjemput pelanggan langsung dari wilayah Kota Komba dan Elar Selatan. Penulis lalu mengatakan dalam hatinya, wilayah ini akan menjadi wilayah yang maju ke depannya karena letaknya yang sangat strategis untuk perputaran ekonomi di kabupaten Manggarai Timur.

Saat ini mungkin terlihat biasa saja tetapi penulis berpikir untuk 10 atau 20 tahun lagi. Tulisan ini, nanti bisa menjadi kenangan tersendiri bahwa apa yang tertuang di dalamnya telah menjadi kenyataan.

Semuanya bergantung pada berbagai pihak yang berkepentingan seperti pemerintah, investor, pelaku usaha, dan masyarakat itu sendiri untuk mewujudkan potensi besar ini di Mukun. Pemerintah membangun infrastruktur yang menunjang berbagai aktivitas masyarakat dan para pelaku usaha. 

Investor berani menanamkan modalnya di sana. Oh iya, ada yang penulis lupa ceritakan mengenai hasil pertanian-perkebunan yang ada di Mukun dan sekitarnya bahkan mungkin sampai ke Elar Selatan juga (kebetulan penulis belum pernah ke Elar Selatan).

Sebelumnya penulis lupa menceritakan apa saja hasil pertanian dan perkebunan di wilayah itu. Ada beberapa hasil pertanian dan perkebunan di sana seperti cengkeh, kopi, dan umbi-umbian (sejauh pengamatan penulis dan bisa saja ada juga hasil lainnya…)

Kopi dari wilayah itu punya citarasa yang luar biasa. Bagi para pecinta kopi pasti akan ketagihan apabila menikmati kopi racikan dari wilayah ini. Para pelaku usaha lokal di Mukun seharusnya bisa menangkap peluang ini juga. 

Pengembangan kopi bisa menjadi potensi yang diperhitungkan

Kalau penulis boleh saran, masyarakat bisa mengembangkan potensi kopi ini. Pengembangannya bisa dilakukan dengan cara kekinian tentunya. Misalnya, perhatikan bungkusannya supaya dibuat lebih menarik dan membuat citarasa kopinya tidak berubah dengan waktu simpan yang cukup lama.

Selain itu, perhatikan juga strategi pemasarannya, bisa dijual langsung dan juga bisa menawarkannya secara online dengan strategi promosi yang tepat (salah satu rujukannya yah di pikiRindu ini hehehe). Pelaku usaha lokal di Mukun pasti akan merasakan dampaknya, penulis menjamin itu.

Semuanya kembali lagi ke niat dan semangat masyarakat sekitarnya untuk mengembangkan potensi kopi di wilayahnya. 

Penulis kembali lagi ke awal tulisan di mana penulis menceritakan perjalanan dari Ruteng menuju Mukun. Ada potensi lain yang bisa dikembangkan masyarakat di titik di mana penulis bisa mencuci mata dengan melihat pemandangan ke arah gunung Inerie kabupaten Ngada.

Potensi yang bisa ditangkap adalah peluang usaha kuliner seperti sajian kopi dan lain sebagaingya. Mengapa di titik itu? Di sana pengunjung bisa sekalian menikmati pemandangan alam sambil menyantap berbagai kuliner baik lokal atau pun non lokal.

Saat berada di titik itu, ingin sekali penulis beristirahat melepas Lelah setelah perjalanan yang lumayan jauh dengan medan yang lumayan memacu adrenalin di situ. Lelah pasti terbayar dengan pemandangan yang indah tetapi sayang penulis tidak bisa menikmati pemandangan yang indah itu sambil menikmati segelas kopi Manggarai Timur.

Penulis hanya bisa menghayal saat itu, seandainnya di sini ada yang menjual kopi dan makanan ringan pasti bisa menambah kenikmatan untuk menikmati alam. Apalagi kalau disiapkan tempat untuk berfoto sebagai kenangan, pasti tempat ini akan menjadi tempat yang ramai dikunjungi.

Penjelasan Panjang lebar penulis dari awal tadi semuanya bisa terwujud, tetapi cepat atau lambatnya bergantung pada pemerintah, masyarakat, investor, dan para pelaku usaha sehingga menjadikan Mukun sebagai salah satu wilayah perputaran ekonomi dari berbagai sektor.

Sekali lagi penulis katakan sebagai penutup tulisan ini yaitu cepat atau lambat wilayah Mukun dan sekitarnya akan menjadi salah satu wilayah sentral perekonomian di kabupaten Manggarai Timur yang maju. 

Semua tulisan ini hanya merupakan pandangan penulis saat melintas dan menuju Mukun serta semoga menjadi harapan dari masyarakat Mukun dan sekitarnya.

Penulis merupakan orang yang suka jalan-jalan di pedalaman Flores - NTT. Penulis juga penyuka karya sastra dan seni, pegiat usaha mikro yang bergerak di ekonomi kreatif-bisnis digital dengan nama usahanya Flores Corner (naiqu, cemilan santuy, dan JND desain), serta pengajar di Unika Santu Paulus Ruteng. Hasil tulisan penulis sudah banyak dipublikasikan di berbagai media cetak dan online. 

@Red.pikiRindu 

 


Previous article
Next article

Ads Atas Artikel

Ads Tengah Artikel 1

Ads Tengah Artikel 2

Ads Bawah Artikel